33.2 C
Jakarta
Saturday, July 27, 2024

Greubel Forsey Rilis Jam Inovasi Baru Balancier 3

Dibutuhkan waktu sekitar 20 tahun bagi perusahan jam Greubel Forsey untuk melakukan penelitian membuat jam yang benar-benar baru. dan mudah dikenal orang serta memiliki ciri khas tersendiri.

Automoto – Baru-baru ini Greubel Forsey merilis model terbarunya yaitu Balancier 3. Untuk mewujudkan apa yang sudah diteliti, perusahaan jam Greubel Forsey harus mendesain dari nol.

Bagaimana untuk bisa membuat jam tangan dengan ukuran yang nyaman dan pas ditangan pengguna, bagaimana membuat jam tangan yang harganya terjangkau saat produk tersebut dikerjakan 100 persen dengan tangan.

Dari permasalahan diatas terjawab sudah dari hasil penelitian yang telah dilakukan oleh perusahaan ini.

Pertama, sejak awal produk mereka memiliki 3 ciri khas unggulan yaitu chasing jamnya, roda-roda mesin penggerak yang berukuran besar, ketiga tanda-tanda setiap detik jam dan jarum panjang dan pendeknya.

Dari 3 pilar keunggulan yang mereka miliki sehingga menghasilkan jam tangan Greubel Forsey dengan permukaan melengkung dan dipoles, ada ornamen bevel dan skrup yang juga dipoles dan semuanya dikerjakan oleh tangan.

Jam tangan produk baru yang diberi label Balancier 3 ini memiliki sudut ketajaman dan profil melengkung dan detail sehingga jam tangan ini banyak disukai oleh para kolektor jam tangan. 

Jam tangan ini desainnya menggabungkan dengan desain jam cembung produk sebelumnya, dari 3 pilar tersebut diatas sehingga chasing jam menjadi ikonik, dan bahkan lebih ramping dari pendahulunya, dan chasing nya sekarang sudah tidak menggunakan skrup lagi. model cembung diaplikasikan pada bagian sisi dan bagian belakang jam sehingga terlihat unik dan bagus.

Saat dpakai jam tangan ini pas dengan lekukan pada pergelangan tangan sehingga nyaman dipakai dan bebas bergerak serta menambahkan sisi estetis keeleganan jam tangan. 

Mesin jam yang digunakan dinamis dan modern serta dilengkapi dengan fitur Chronometry yang sempurna namun hal ini sangatlah mudah bagi perusahaan ini untuk menciptakannya dan lain dari itu pabrikan ini ditunjang dengan para tim ahli yang memang ahli dibidangnya.

Ide utama dalam penciptaan jam baru ini adalah sederhana, ramping dan kontemporer yang bakal di sukai oleh banyak orang, dari sini perusahaan ini fokus pada hal tehnis dari jam tersebut.  dari sumber  energi yang digunakan hingga roda-roda mesin yang ada didalamnya.

Tata letak roda-roda mesin ditata sedemikian rupa dengan desain grafis putaran roda yang dinamis yang menjadi ciri khas dari koleksi jam berbentuk Corvex. penggerak kronometrik akan bekerja selama 3 hari penuh dan akan terus berdetak selama berjam-jam dan akan tetap akurat karena ada cadangan tenaga kronometrik yang tersimpan.

Yang menjadikan penyebab jam ini diberi nama “balancier” yaitu pada penunjuk jam pada posisi jam 4 dan jam 6, yang bisa mereka intergrasikan dalam sebuah desain yang mereka sebut dengan Variable Inertia balance dengan dukungan skrup emas berjumlah 6 biji berdiameter 12,6 mm. ini adalah salah satu jam tangan kontemporer yang megah kebanggaan perusahan ini.

Osilasinya ada pada penunjuk jam angka 8 dimana piringan roda dilapisi satin yang dibuat dengan tangan dan jarum pendek ini menunjukkan putaran jarum detik, sedang penunjuk jarum panjang dan menit desainnya melengkung sehingga tampak efek 3d nya dan jam ini terlihat rumit.

Greubel Forsey seri Balancier 3 ini tersedia dalam 2 pilihan warna yaitu hitam dan biru dan masing-masing hanya tersedia sebanyak 88 unit saja, tali jam terbuat  bahan bahan karet yang serasi dan bisa request gelang titanium, harganya dipatok senilai CHF 160.000 

source : greubelforsey

BACA JUGA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles

- Advertisement -

Popular Articles

automoto.id We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications