32.1 C
Jakarta
Saturday, September 7, 2024

MyWuling+ Pada BingouEV, Ciptakan Pengalaman Berkendara Lebih Terhubung dan Praktis

” MyWuling+ membuat hubungan antara BingouEV dan pengendara tak sebatas sebuah kendaraan dan pengendara, tapi lebih dari itu “

Automoto – Wuling BinguoEV yang merupakan kendaraan listrik kedua Wuling di Indonesia setelah AirEV, curi perhatian pengunjung pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat (15-25/2).

Wuling BinguoEV tersedia dalam dua varian, yakni Long Range dengan kemampuan jarak tempuh hingga 333 km dan Premium Range dengan jarak tempuh hingga 410 km.

Kendaraan listrik ini diniagakan dengan rentang harga Rp 358 juta – Rp 408 juta On The Road Jakarta.

Selain menggoda pengunjung melalui desainnya sebagai simbol gaya yang unik, berkelas dan ikonik, Wuling BingouEV juga menawarkan kabin yang lapang serta banyaknya kompartemen yang membuat penyimpanan barang bawaan semakin mudah.

Hal ini tentu mampu mengakomodasi kebutuhan mobilitas harian pengendara.

Yang tak kalah menarik dari mobil ramah lingkungan ini adalah fitur yang menghadirkan personalisasi pengendaranya melalui fasilitas User Connection Unit (UCU) via MyWuling+, sebuah aplikasi mobile multifungsi dari Wuling.

Fitur ini membuat hubungan antara BingouEV dan pengendara tak sebatas sebuah kendaraan dan pengendara, tapi lebih dari itu.

MyWuling+ BingouEV IIMS 2024
Pengunjung IIMS 2024 sedang melihat lebih dekat keunggulan fitur dan teknologi yang ditawarkan Wuling BingouEV

Dengan User Connection Unit pada BinguoEV, Wuling tak hanya menyediakan kendaraan ramah lingkungan, tetapi juga memberikan pengalaman berkendara yang lebih terhubung secara personal dan praktis.

Berkat User Connection Unit, pengguna BinguoEV bisa mengakses ragam informasi mengenai kendaraannya via MyWuling+, meliputi lokasi kendaraan secara real-time, sisa daya baterai dan jarak tempuh, total odometer, status penguncian pintu dan bagasi, catatan perjalanan dan pengisian daya selama 1 bulan terakhir, dan status pengisian daya secara real-time.

“MyWuling+ menyajikan informasi kendaraan secara instan, memberikan pengguna BinguoEV kemudahan untuk mengakses kondisi real-time kendaraan hingga catatan perjalanan serta riwayat pengisian daya,” tutur Maulana Hakim jelas Aftersales Director Wuling Motors.

“Ini merupakan langkah kami dalam rangka memberikan kepraktisan lebih bagi pelanggan Wuling BinguoEV. Melalui MyWuling+, pengguna bisa mengakses informasi penting mengenai kendaraan mereka secara real-time,” sambung Maulana.

Dashboard Wuling BingouEV

Pengguna dapat melihat lokasi kendaraannya secara real-time, memberikan keamanan ekstra dan memastikan keberadaan kendaraan selalu dalam pemantauan.

Selain itu, informasi mengenai sisa daya baterai dan jarak tempuh memberikan pemahaman yang jelas tentang ketersediaan daya, membantu pengguna merencanakan perjalanan dengan cermat.

Kemudian, pengguna BinguoEV juga dapat memantau total odometer via aplikasi, memberikan pemahaman mengenai total perjalanan bersama BinguoEV.

Tak ketinggalan, status pengisian daya pun dapat dilihat secara real-time untuk memantau proses pengisian daya dengan lebih efektif.

Tak cukup sampai di situ, di aplikasi MyWuling+ pelanggan dapat pula melihat catatan perjalanan dan pengisian daya selama 1 bulan terakhir, memberikan informasi tentang pola penggunaan kendaraan dan kebiasaan pengisian daya.

Dengan informasi ini, pengguna dapat mengoptimalkan penggunaan dan perawatan BinguoEV mereka untuk menciptakan pengalaman berkendara yang efisien.

Di sisi lain, sala satu faktor terpenting pada sebuah kendaraan listrik adalah soal keamanan kendaraan. Faktor ini jadi prioritas utama Wuling dengan menghadirkan fitur status penguncian pintu dan bagasi melalui aplikasi.

Dengan MyWuling+, Wuling tidak hanya menyajikan informasi tetapi juga memprioritaskan keamanan dari unit BinguoEV.

Dashboard Wuling BingouEV
Dashboard Wuling BingouEV denan layar yang menampilkan beragam informasi ke pengendara

Pengguna BinguoEV dapat dengan mudah memeriksa status penguncian pintu dan bagasi kendaraan mereka. Ini memberikan kenyamanan tambahan kepada pengguna, memastikan keamanan kendaraan dalam segala kondisi.

MyWuling+ merupakan aplikasi mobile multifungsi yang menghubungkan Wuling dengan pengguna serta dealer dalam satu platform.

Aplikasi yang sudah ada sejak 2019 ini memudahkan pelanggan untuk mengakses customer service secara daring, bertanya langsung kepada teknisi profesional, melakukan booking service dan test drive, serta panggilan emergency service 24 jam.

Selain itu, melalui aplikasi mobile yang mengusung konsep ‘easy, connect, and up to date‘ itu, pelanggan dapat memperoleh berbagai informasi mengenai produk Wuling, tips, simulasi pembiayaan, cuaca, harga bensin, dan lokasi dealer terdekat.

BACA JUGA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles

- Advertisement -

Popular Articles

automoto.id We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications