33.2 C
Jakarta
Saturday, July 27, 2024

Motor Kaneda Dalam Film “Akira” Banyak Memberi Inspirasi

“Akira” Film Fiksi Jepang yang terkenal pada tahun 1988 telah menjadi ikon dari budaya Pop Culture tahun 1980-an , film klasik Jepang ini tidak hanya ada dalam bentuk anime saja tapi juga dalam film yang bergenre Pasca Apocalyptic.

Automoto – Para penggemar film dan motor hal yang paling menarik pada film Akira ini ada beberapa adegan dan visual yang paling berkesan, khususnya motor bergaya futuristik berwarna merah yang dikendarai oleh tokoh utama. 

Motor Merah tersebut adalah Motor Kaneda yang masih melegenda hingga sekarang ini. siapa yang bisa melupakan motor berbadan lebar dan rendah seperti sebuah jet yang melaju kencang? motor Kaneda berwarna merah ini memiliki beberapa avatar yang ada dalam kehidupan nyata dan legal dikendarai dijalanan.

motor Kaneda Akira
Shinji Tejima dan motor replikanya

Shinji Tejima seorang Penggemar Film dan Mangga Akira

Tuan Shinji Tejima membutuhkan waktu 10 tahun dan uang sebanyak 10 juta yen untuk membuat replika motor yang dikendarai oleh tokoh protagonis di film Akira. dan jerih payah Tuan Shinji tejima terbayarkan setelah diakui oleh pencipta mangga Akira, Katsuhiro Otomo, replika tersebut diakui secara resmi bahwa motor replika akira tersebut adalah satu-satunya motor yang ada saat itu.

Tuan Shinji Tejima memastikan motor replika Akira yang dibangunnya seakurat mungkin, mulai dari kunci motor berbentuk pil yang tersembunyi dan sticker yang sama persis yang ada di film Akira. bahkan motor tersebut dilengkapi dengan dashboard digital dan Navigator GPS dan bisa berfungsi.

motor Kaneda Akira  jalan jalan
dashboard motor Kaneda

Saat dikendarai dijalanan Tokyo Shinji Tejima mengenakan pakaian wearpack bahan kulit warna merah yang serasi dengan karakter utama dalam film Akira tahun 1988, Ia berkeliling dibeberapa kota di Jepang, mulai dari bengkel Mobil Showa Studio miiknya yang berada di Fukuoka, sambil melakukan penggalangan dana untuk anak-anak autis dan kemudian dipamerkan di Tokyo untuk mengenang pencipta mangga Akira. 

motor Kaneda Akira
motor Kaneda shinji Tejima dipamerkan di Tokyo sebagai tribut ke pecinpta manga Akira
James Qui Desainer Juga tak Mau Kalah 

Lantas ada lagi seorang desainer motor yang berdomisili di Shanghai yang menghidupkan motor Kaneda Akira ini, motor tersebut dibangunkan kembali sebagai motor konsep yang terlihat lebih futuristik 

James Qui mengkolaborasikan desain motor Akira dengan motor Ducati, kenapa menggunakan Ducati? satu alasan sederhana Ducati Diavel adalah motor adenture yang tangguh, Desain konsep dari James Qui tidak lepas dari konsep motor Akira yang ada difim tersebut. 

desainer akira yang lain
Akira yang didesain oleh James Qui

Motor yang agresif hasil rancangan James Qui dipasang kerangka teralis yang diambil dari motor donor dengan kerangka ektra agar lebih nyaman bagi pengendara saat dibawa jalan jauh.  untuk bagian depan terinspirasi dari kok pit pesawat jet dengan elemen-elemen bahan dari bahan carbon dan dipasang mesin L-Twin Internal Combustion yang dilengkapi dengan Turbocharger agar lebih bertenaga. 

Untuk Ban yang digunakan yaitu Ban Pirellii P Zero Dan air-intake bagian depan model Cyberpunk seperti konsep dalam cerita mangga ciptaan Katsuhiro Otomo, motor ini juga menginspirasi Cyberpunk 2077 Yaiba Kusanagi CT-3X motor tercepat dalam game action pertualangan tersebut. 

Lampu depan dipasang pada bagian pelek dan satu set Lampu LED dipasang pada bagian perut motor untuk menambah penerangan tambahan saat terjadi kabut sepanjang perjalanan, terdapat pula peredam ganda termignoni yang digabungkan dengan header berbahan titanium warna biru dan body kit motor terbuat dari bahan carbon fiber yang mirip dengan body motor dalam film Akira. 

Dukungan swingarm pada motor berpenampilan neo-retro ini menambah kelincahan motor dengan tampilan yang menarik perhatian setiap yang melihatnya, detail dari pengerjaannya sangatlah teliti dan detail, berharap desain konsep ini juga bakal terealisasi dimasa yang akan datang, dan untuk blue print nya tentu saja sudah aman ditangan james Qui. 

BACA JUGA

Latest Articles

- Advertisement -

Popular Articles

automoto.id We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications