30 C
Jakarta
Monday, September 16, 2024

Mantan Desainer Mercedes-Benz dan BMW Akan Bekerja Untuk Kia Motors

Automoto – Produsen mobil asal Korea Selatan Kia Motors Corp. mengungkapkan pihaknya mempekerjakan dua mantan desainer Mercedes-Benz dan BMW.

Adalah Oliver Samson, mantan desainer Mercedes-Benz dan mantan desainer BMW Lim Seung-mo, keduanya diproyeksikan untuk memperkuat kemampuan desainnya, khususnya untuk pasar Eropa dan China.

Kia mengungkapkan, kedua desainer ini akan mulai menjalankan tugasnya pada 1 April mendatang. Mereka akan menjabat sebagai kepala Design Center Eropa dan kepala Design Center China.

Desainer tersebut diharapkan untuk “berkolaborasi dan bersaing” dengan pusat desain regional Kia lainnya untuk mengembangkan desain, konsep, dan model generasi berikutnya.

Oliver memulai karirnya sebagai desainer eksterior di Hyundai dan Kia European Design Center pada tahun 2003 dan kemudian bekerja di Changan Automobile China, produsen mobil listrik Nio, dan Mercedes-Benz. Sedangkan Lim bekerja untuk Geely Automobile dan BMW.

Karim Habib, wakil Presiden Eksekutif dan Kepala Kia Global Design mengatakan, dengan menyatukan beragam tim dari individu-individu berbakat dengan perspektif unik, diyakini akan mewujudkan filosofi di balik Opposites United.

“Kami dapat benar-benar mewujudkan filosofi di balik Opposites United, sehingga memungkinkan kami memberikan desain yang benar-benar inspiratif dan berdampak dengan lebih baik,” kata Habib.

Menurut Kia, mengambil inspirasi dari perbedaan yang ditemukan antara alam dan kemanusiaan, Opposites United berupaya menemukan sinergi melalui konsep yang tampaknya berlawanan.

BACA JUGA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles

- Advertisement -

Popular Articles

automoto.id We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications