23.4 C
Jakarta
Friday, September 13, 2024

Klub Ducati Gelar Upacara Bendera 17 Agustus di Tepi Kawah Tangkuban Parahu

Automoto – Ducati Indonesia bersinergi dengan klub Ducati, Ducati Official Club Indonesia (DOCI), gelar Upacara Bendera 17 Agustus di tepi Kawah Tangkuban Parahu.

Selain itu, klub Ducati ini juga menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pemilihan presiden baru Ducati Official Club Indonesia (DOCI) tahun 2024 – 2026 di Bandung, pada Sabtu, 17 Agustus 2024.

Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang pemilihan presiden, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi dan berbagi pengalaman antar sesama pecinta Ducati.

Klub Ducati Gelar Upacara Bendera di Tepi Kawah Tangkuban Parahu

Para anggota DOCI bertolak dari Jakarta menuju Bandung menggunakan Ducati masing-masing sehari sebelum munas.

Keesokan harinya, tepat pada perayaan kemerdekaan Indonesia ke-79, pasukan merah Borgo Panigale bertolak dari Jalan Asia Afrika Bandung menuju Tangkuban Parahu.

Mereka melaksanakan Upacara 17 Agustus di lereng kawah Gunung Api Strato yang diawali dengan pengibaran Sang Saka Merah Putih dengan diiringi oleh nyanyian Indonesia Raya.

Fernando Torino Rorimpandey menjadi komandan upacara bagi rakyat DOCI. Tak lupa juga pembacaan Teks Proklamasi yang diawali dengan sesi Hening Cipta. Seremonial kebangsaan tersebut ditutup dengan pembacaan doa.

Klub Ducati Gelar Upacara Bendera di Tepi Kawah Tangkuban Parahu

Perayaan peringatan kemerdekaan Indonesia yang ke-79 yang digelar di sebuah cagar alam, sebuah tempat yang tidak biasa, merefleksikan komitmen DOCI dan Ducati Indonesia yang selalu menjunjung tinggi nilai kebangsaan dan menjadi warga negara yang baik.

Usai seremonial kebangsaan, rombongan DOCI beralih pada agenda selanjutnya yakni musyawarah nasional (munas) untuk pemilihan Presiden DOCI yang baru.

Dalam munas ini, Aristya Agung Setiawan terpilih sebagai Presiden DOCI yang baru untuk periode 2024 – 2026, menggantikan Fernando Torino Rorimpandey.

Klub Ducati Gelar Upacara Bendera di Tepi Kawah Tangkuban Parahu

Pemilihan ini dilakukan secara musyawarah dan mufakat sesuai dengan nilai sila ke-4 Pancasila yakni, “Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan, dalam permusyawaratan dan perwakilan”.

Gelaran munas dipimpin oleh Steering Committee yang bertanggung jawab untuk memastikan bahwa proses pemilihan berjalan dengan lancar dan sesuai aturan yang telah ditetapkan.

Komite ini terdiri dari jajaran pengurus dan Dewan Pembina yang berpengalaman dan dihormati di komunitas DOCI, sehingga memberikan kepercayaan penuh kepada seluruh anggota bahwa proses pemilihan berlangsung adil dan transparan.

BACA JUGA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Latest Articles

- Advertisement -

Popular Articles

automoto.id We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications