BMW R 12 NineT Dan R 12, Bakal Hadir Di Kwartal Pertama Tahun 2024

BMW telah merilis detail dari dua model terbatunya di tahun 2024 yaitu BMW R 12 nineT dan R 12 bergaya New Cruiser sebagai pengganti BMW R nineT

Automoto – Embel-embel Angka “12” yang ada pada kedua model BMW R12 NineT dan BMW R 12 menjelaskan mesin Boxer Twin berkapasitas 1,170cc yang membekalinya, dan kedua motor tersebut memiliki model rangka baru, tehnologi baru dan beberapa pembaharuan lainnya.

BMW R12 NineT “Roadster Klasik” meneruskan dari model tradisi R nineT dengan beberapa penyesuaian untuk berkendara diperkotaan dan untuk pengendara yang dinamis, sedangkan R 12 menampilkan beberapa komponen bebeda dan ergonomis yang dirancang untuk kenyamanan berkendara.

BMW R 12 NineT Tahun 2024

Kedua model terbaru ini ditenagai dengan mesin DOHC twin Boxer berkubikasi 1.170cc berpendingin udara, yaitu mesin yang digunaakan oleh R nineT. Pada R 12 nineT, BMW mengklaim tenaganya sebesar 109 tenaga kuda pada putaran mesin 7.000 rpm dan torsi 85 lb-ft pada putaran mesin 6.500r pm. sedang untuk R 12 diklaim 95 tanaga kuda pada putaran mesin 6.500 rpm dan torsi 81 lb-ft pada putaran mesin 6.000rpm

Berbeda dengan R nine T, Model R12 tahun 2024 mendapatkan fitur airbox baru yang kini sudah terintegrasi dibawah jok, sistem pembuangan menggunakan knalpot pipa ganda, dan dua knalpot belakang disisi kiri dengan desain mengerucut terbalik. Pada R 12 nineT, Knalpot depan dilapisi krom, dan knalpot belakang dipoles secara eletrik.

BMW R 12 tahun 2024

Pembaharuan besar lainnya dari R nineT sebelumnya menggunakan rangka teralis bahan baja utuh model baru yang menggantikan rangka model lama, BMW mengklaim rangka baru ini lebih ringan dan meberikan tampilan yang lebih clean pada model R 12.

Kedua model  motor BMW paling gress ini dilengkapi dengan pelek yang ringan, berukuran 17 inci dibagian depan dan belakang untuk model R 12 NineT dan berukuran 19 inci untuk bagian depan dan 16 inci bagian belakang untuk model R 12. 

Kedua motor baru tersebut juga menggunakan rem cakram radial ganda 310mm didepan, dipasang kaliper monoblok 4 piston dan carkaram 265mm dibagian belakang dengan kaliper 2 piston dan mendukung sistem ABS Pro keluaaran BMW Motorrad sebagai standarisasi.

R12 nineT memiliki jarak sumbu roda 59,9 inci, kemiringan 27.7 derajat, jarak trail 4,4 inchi dan tinggi jok 31.3 inci, Sedangkan untuk R12 memiliki jarak sumbu roda  59,8 inci, kemiringan 29.3 derajat dan tinggi jok 29,7 inchi.

Kedua model terbaru motor keluaran BMW motorrad ini juga dilengkapi dengan garpu teleskopik terbalik berukuran 45mm model baru, yang dapat disetel sepenuhnya untuk model R 12 NineT, suspensi belakang ditunjang oleh swingarm parleer dengan shock terkait sistem preload pegas yang juga bisa disetel dan memiliki peredam kejut, suspensi depan dan belakang berukuran 4,7 inci pada r 12 nineT dan 3,5 inci untuk model R 12.

Selain fitur-fitur diatas kedua motor ini juga dilengkapi kelangkapan alat bantu mengendara bertehnologi eletrik. R12 Nine T memiliki tiga mode berkendara (mode Hujan, mode Jalanan, dan mode Dinamis) sedang untuk R 12 terdiri dari mode Roll dan mode Rock. keduanya dilengkapi fitur Dynamic traction control dan engine drag rotque control yang berfungsi mencegah roda belakang slip saat gas dilepas secara tiba-tiba atau pindah gigi kecil secara tiba-tiba.

Kedua motor ini sudah menggunakan sistem fungsi keyless ride, dan kunci hanya diperlukan untuk mengunci stir dan membuka tutup tangki bahan bakar saja. dilengkapi pula dengan BMW’s intelegent Emergency call, ketika meminta bantuan saat terjadi kecelakan bisa dilakukan dengan cepat.

Sedang untuk model R 12 ditambahkan cluster instrumen baru pada dashboard, R 12 NineT dilengkapi dengan dua pengukur analog model bulat (speedometer dan tachometer, port USB-C dan soket 12V. R 12 hanya ada spedometer saja, lampu kontrol dan tampilan digital diintergrasikan dalam speedometer.

Keduanya tersedia dalam beberapa pilihan warna antara lain warna standarnya adalah warna Blackstorm metalic. R12 nineT juga akan hadir dalam warna pilihan San Remo green metallic, sedang R12 tersedia pilihan warna Sdventure Red Metallic, kedua model tersedia dalam 719 pilihan warna, sayangnya untuk harga belum diumumkan dan rencananaya akan diluncurkan pada kwartal pertama tahun 2024. 

Exit mobile version