27.3 C
Jakarta
Tuesday, October 15, 2024

Ayo Masak Masakan Jepang Omu-Rice

Automoto – Salah satu masakan Indonesia yang populer adalah nasi goreng yang biasa disantap saat sarapan atau makan malam, menu sederhana ini banyak digemari semua orang.

Kalau di Jepang nasi goreng disebut dengan Yakimeshi, namun kali ini kita tidak membahas tentang nasi goreng ala Indonesia, tapi ada satu masakan nasi goreng jepang yang disajikan dengan ciri khasnya yang disebut dengan “Omu-Rice”.

Omu-Rice adalah asli masakan Jepang, yaitu Nasi goreng dengan irisan ayam dan menggunakan bumbu gaya barat dimana nasi goreng tersebut dibalut dengan telor dadar dan disiram saos, pendek kata orang Jepang menyajikannya gaya perancis.

Omu-Rice diperkirakan sudah ada sekitar 1 abad yang lalu, ketika hidangan masakan gaya barat menyebar di seluruh Jepang sejak Jepang sudah membuka diri terhadap dunia luar sekitar 70 tahun sebelumnya. Masyarakat Jepang saat itu mengadaptasi hidangan gaya barat untuk menyesuaikan dengan selera orang-orang Jepang. Beragam hidangan yang terinspirasi dari masakan barat telah diciptakan oleh orang-orang Jepang, termasuk Omu-Rice ini salah satunya. Omu-Rice diyakini diciptakan oleh rumah-rumah makan yang menjual hidangan gaya barat dengan harga terjangkau bagi masyarakat.

Dalam Sejarahnya ada beberapa teori mengenai asal muasal terciptanya Omu-Rice, Satu Teori mengatakan bahwa makanan ini diciptakan sebagai hidangan agi para staf di sebuah restoran gaya barat di Tokyo, diperkirakan restoran ini membuat hidangan yang bisa dimakan dengan satu tangan oleh para staff dapur yang sibuk, sehingga tangans atunya lgi bisa menggoreng atau melakukan kegiatan yang lain sambil makan omurice. sedangkan teori yang lainnya menyatakan bahwa hidangan ini diciptakan oleh sebuah restoran bergaya barat yang berlokasi di Osaka, restoran ini menawarkan kepada para pelanggannya hidangan nasi goreng dengan topping jamur, bawang bombay dan saus tomat yang dibalut dengan telor dadar dan kemudian omurice ini menjadi terkenal dan akhirnya menjadi menu tetap dari restoran tersebut.

yang pasti menu Omurice ini paing digemari oleh anak-anak, orang dewasa pun juga banyak yang menggemarinya, sepanjang perkembangan jaman Omu-Rice disajikan dengan beragam jenis. salah satu restoran khusus yang legendaris di Kyoto hingga sekarang ini masih banyak orang ingin mencicipinya. 

Nah sahabat automoto, cara pembuatannya sebenarnya sederhana, untuk membuat 4 porsi Omu-Rice dibutuhkan bahan-bahan antara lain: 

  • 600 gram nasi putih
  • 120 Gram Bawang Bombay
  • 120 gr daging ayam atau daging sapi ( sesuai selera)
  • 100 ml saus tomat
  • 40 ml minyak sayur
  • garam
  • lada

Nah setelah bahan-bahan tersedia maka iris bawang bombay menjadi bentuk dadu sebesar 1 cm atau iris panjang boleh sesuai selera, lau potong dadu ayam atau daging sapinya sebesar 1 cm, taburi dengan sedikit garam dan lada, lalu hidupkan kompor masukkan mentega ke penggorengan, tumis bawang bombay dengan api kecil hingga lunak dan sedikit berubah warna kecoklatan, lalu masukkan potongan ayam atau daging dan tambahkan saus tomat dan aduk hingga rata dengan api kecil.

lalu angkat penggorengan dari kompor, masukkan nasi dan aduk hingga rata, kemudian letakkan lagi penggorengan diatas kompor goreng dengan api sedang , sambil di cicipi tambahkan garam atau lada bila kurang asin setelah matang bagi menjadi 4 porsi dibentuk diatas piring saji dengan bentuk kurang lebih seperti kacang salmon bisa menggunakan plastik atau cetakan. 

kemudian kita siapkan untuk membuat telor dadar, biasanya telor dadar untuk Omu-Rice ini setengah matang, perlu latihan berulang-ulang untuk bisa membuat telor dadar ini. setelah pengorengan teflon dikasih minyak sayur dengan kondisi api sedang. masukkan satu atau dua sendok takar telur yang sudah dikocok  kedalam penggorengan sambil diaduk pelan pelan 2 atau 3 kali adukan bisa dengan menggunakan garpu, lalu angkat penggorengan sekitar 10 cm dari kompor kemudian dimiringkan agar telur tersebar merata, begitu telor dadar hampir matang, angkat panci dan letakkan diatas tengah-tengah nasi goreng yang sudah disiapkan dipiring tadi lalu siram atau tambahkan saos tomat dan selesai lah sudah, Omurice siap disantap.semoga bisa menjadi inspirasi selamat mencoba

BACA JUGA

Latest Articles

- Advertisement -

Popular Articles

automoto.id We would like to show you notifications for the latest news and updates.
Dismiss
Allow Notifications